Palu — Ratusan warga bersama kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Palu menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Taman Pengajian An Na’im, Kelurahan Balaroa, pada Ahad (18/01). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WITA itu diisi pembacaan ayat suci Al-Qur’an, selawat, doa bersama, serta tausiyah bertema “Momentum Bersama Bangun Negeri dengan Spirit Salat sebagai Tiang Agama.”
Ketua DPD PKS Kota Palu, Muzakkirah, menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj bukan hanya agenda rutin, tetapi juga kesempatan untuk memperbanyak zikir dan memperkuat kebersamaan. Ia menekankan, peristiwa Isra dan Mi’raj merupakan perjalanan luar biasa yang berada di luar jangkauan nalar manusia sehingga hanya dapat diterima dengan landasan iman yang kokoh.
Isra dan Mi’raj itu momen yang luar biasa, sebuah perjalanan di luar nalar manusia. Hanya dengan keimanan yang tinggi peristiwa ini bisa diterima,” ujar Muzakkirah.
Suasana terasa hangat dan khidmat saat jamaah menyimak tausiyah yang disampaikan Ustadz H. Ardian Madiua, S.Pd.I. Kegiatan kian semarak karena berlangsung interaktif; para ibu majelis taklim tampak antusias, terlebih ketika penceramah sesekali menyelipkan bahasa Kaili yang mengundang senyum dan membuat suasana terasa lebih akrab.
Kemeriahan acara juga ditambah dengan penampilan marawis dari ibu-ibu majelis taklim, lantunan hadrah, serta tari jeppeng yang dibawakan anak-anak remaja.
Tak hanya itu, panitia juga menyiapkan doorprize bagi peserta yang hadir bersama pasangan. Hadiah tersebut diserahkan langsung oleh Rusman Ramli, Ketua Fraksi PKS DPRD Kota Palu, sebagai bentuk apresiasi atas kebersamaan para jamaah.
Acara berakhir sekitar pukul 12.00 WITA. Panitia mengucapkan terima kasih kepada semua pihak dan mengajak jamaah menjaga semangat Isra Mi’raj dengan meningkatkan ibadah dan kepedulian sosial sehari-hari.

